Unigal Repository

PKM KELOMPOK USAHA KERAJINAN LIDI DESA KAWASEN KECAMATAN BANJARSARI KABUPATEN CIAMIS PROVINSI JAWA BARAT

Show simple item record

dc.contributor.author Herlina, Elin
dc.contributor.author Yuliani, Dini
dc.contributor.author Kader, MA
dc.date.accessioned 2020-09-01T08:19:35Z
dc.date.available 2020-09-01T08:19:35Z
dc.date.issued 2018-11-16
dc.identifier.uri http://repository.unigal.ac.id:8080/handle/123456789/764
dc.description.abstract Mitra dalam PKM yang diusulkan merupakan dua kelompok Usaha mikro pengrajin anyaman lidi di Desa Kawasen Kecamatan Banjarsari Kabupaten Ciamis. Ke dua Mitra adalah Kelompok Wiradhana Raharja berlokasi di Dusun Panimun dan Batukurung Sejahtera yang berlokasi di Dusun Batukurung memiliki jarak antar ke duanya kurang lebih 3 km. Kelompok ini sudah berjalan sekitar 2 tahun dan mampu meningkatkan pendapatan kaum perempuan di lingkungannya sekitar hingga100% persen pendapatan keluarga sebelumnya. Kelompok ini dibentuk oleh kegiatan POSDAYA tahun 2014 oleh Pemda Kabupaten Ciamis dan mulai menampakan hasilnya melalui anyaman piring lidi, nampan lidi, mangkuk lidi, dan tempat buah. Kendala yang dihadapi mitra saat ini adalah masalah keberlangsungan pengembangan usaha mikro ini adalah aspek produksi dimana kurangnya pengetahuan dan peralatan yang mendukung capaian produksi, manajemen usaha yang dilakukan konvensional, desain yang dikuasai oleh mitra masih sedikit hanya 4 desain yang dikerjakan (rentan persaingan), mediapemasaran masih menggunakan komunikasi personal (dari mulut ke mulut) serta kurangnya kerjasama dan dukungan dari lingkungan diluar kelompok anyaman lidi. Solusi yang ditawarkan dalam pengembangan mitra usaha anyaman lidi dalam kegiatan pendampingan adalah [1] meningkatkan pengetahuan mengenai produksi, keterampilan dan bantuan alat produksi agar dapat meningkatkan hasil produksi; [2] meningkatkan pengetahuan dan keterampilan manajemen usaha; [3] meningkatkan pengetahuan desain dan teknologi pemasaran online; dan [4] penyiapan sosial bagi lingkungan mitra untuk meningkatkan kerjasama dan kemitraan. Target luaran yang dihasilkan adalah berupa jurnal nasional /proceeding, publikasi online dan offline, penerapan iptek berupa IT yaitu sistem informasi manajemen dan web desain and development. Luaran tambahan adalah jurnal internasional submitted. Metoda yang digunakan dalam pendampingan berupa ceramah pemberian pengetahuan, praktik disertai simulasi, untuk beberapa hal menghasilkan produk hasil kegiatan menghasilkan prototype dan metoda diskusi. Diakhir kegiatan dilakukan evaluasi dan pendampingan keberlangsungan usaha. Sesuai dengan kesepakatan dengan para mitra, tahapan pelaksanaan berupa ;[1] peningkatan pengetahuan mitra mengenai produksi, keterampilan dan bantuan alat produksi agar dapat meningkatkan hasil produksi; [2] Peningkatan pengetahuan dan keterampilan manajemen usaha; [3] Peningkatan pengetahuan desain dan teknologi pemasaran online; dan [4] penyiapan sosial bagi lingkungan mitra untuk meningkatkan kerjasama dan kemitraan. en_US
dc.subject Kelompok Usaha; Kerajinan; Lidi en_US
dc.title PKM KELOMPOK USAHA KERAJINAN LIDI DESA KAWASEN KECAMATAN BANJARSARI KABUPATEN CIAMIS PROVINSI JAWA BARAT en_US
dc.type Article en_US


Files in this item

This item appears in the following Collection(s)

Show simple item record

Search Repository


Browse

My Account