Abstract:
Annisa Nur Assyfa, NIM. 3402200202. “Efektivitas Strategi Marketing Public
Relations dalam Membangun Brand Image (Suatu Studi pada D’Lis Snack
Ciamis)”. Dibawah bimbingan Dr.Nurdiana Mulyantini, S.E., M.M
(Pembimbing I) dan Marlina Nur Lestari, S.E., M.M (Pembimbing II).
Penelitian ini difokuskan pada Efektivitas Strategi Marketing Public Relations
dalam Membangun Brand Image (Suatu Studi pada D’Lis Snack Ciamis).
Permasalahan yang dihadapi dalam penelitian ini meliputi : 1]. Bagaimana strategi
Marketing Public Relations yang dilakukan oleh D’Lis Snack Ciamis?; 2].
Bagaimana membangun Brand Image di D’Lis Snack Ciamis?; 3]. Bagaimana
efektivitas strategi MPR dalam membangun brand image?. Adapun tujuan
penelitian ini adalah untuk mengetahui dan menganalisis 1]. Strategi Marketing
Public Relations yang digunakan oleh D’lis Snack Ciamis; 2]. Brand Image yang
dibangun oleh D’Lis Snack Ciamis; 3]. Efektivitas strategi MPR yang dilakukan
oleh D’Lis Snack Ciamis dalam membangun Brand Image nya.
Metode kualitatif yang digunakan pada penelitian ini adalah analisis deskriptif.
Sedangkan untuk menganalisis data yang diperoleh menggunakan penyajian data,
reduksi data, dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa
efektivitas dari startegi Marketing Public Relations telah efektif dalam
membangun Brand Image yang baik di mata konsumen D’Lis Snack Ciamis.
Diharapkan D’Lis Snack mempertahankan strategi MPR sehingga akan
meningkatkan brand image yang baik di mata konsumen, namun demikian D’Lis
Snack perlu lebih memperhatikan strategi MPR yang dilakukan guna dapat
menarik lebih banyak konsumen.
Kata kunci : Strategi Marketing Public Relations dan Brand Image