Abstract:
Penelitian ini difokuskan pada Peran Sosial Media Marketing Instagram dalam
Membangun Brand Awareness (Suatu Studi Pada Lolita Food and Drink
Tasikmalaya). Permasalahan yang dihadapi dalam penelitian ini meliputi: 1).
Bagaimana pelaksanaan sosial media marketing Instagram pada Lolita Food and
Drink Tasikmalaya?; 2). Bagaimana brand awareness konsumen pada Lolita
Food and Drink Tasikmalaya?; 3). Bagaimana peran sosial media marketing
Instagram dalam meningkatkan brand awareness konsumen pada Lolita Food and
Drink Tasikmalaya? Adapun tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui dan
menganalisis: 1). Pelaksanaan sosial media marketing Instagram pada Lolita
Food and Drink Tasikmalaya; 2). Brand awareness konsumen pada Lolita Food
and Drink Tasikmalaya; 3). Peran sosial media marketing Instagram dalam
meningkatkan brand awareness konsumen pada Lolita Food and Drink
Tasikmalaya. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode
penelitian deskriptif dengan pendekatan kualitatif. Dari hasil penelitian ini dapat
disimpulkan bahwa Penggunaan sosial media marketing instagram pada Lolita
Food and Drink hanya memanfaatkan fitur foto dan video, hal itu dikarenakan
kurangnya pemahaman mengenai sosial media marketing instagram dan tidak
adanya staf manajer marketing akhirnya jarang update. Brand awareness
konsumen terhadap produk yang dipasarkan masih rendah berada pada level
Unaware of brand yaitu tidak menyadari merek. konsumen tidak paham
sepenuhnya terhadap produk Lolita Food and Drink, tidak bisa menyebutkan ciri-
ciri dari Lolita Food and Drink dan memilih alternatif lain dari produk Lolita
Food and Drink. Selain itu Pemilik memilih beralih ke facebook dikarenakan
pemasaranya berpengaruh dari facebook sedangakan dari instagram tidak ada
pengaruh terhadap peningkatan penjualan.