Unigal Repository

PENGARUH BRAND IMAGE DAN LIFE STYLE TERHADAP BRAND LOYALTY (Suatu Studi pada Konsumen Brand Zoya di Toko Zoya Ciamis)

Show simple item record

dc.contributor.author Handayani, Nurul
dc.contributor.author Saryono, Oyon
dc.contributor.author Prabowo, FHE
dc.date.accessioned 2023-09-01T06:18:30Z
dc.date.available 2023-09-01T06:18:30Z
dc.date.issued 2023-08-18
dc.identifier.issn 3402190219
dc.identifier.uri http://repository.unigal.ac.id:8080/handle/123456789/3544
dc.description.abstract Nurul Handayani, NIM: 3402190219 Program Strata 1 (S1 Program Studi Manajemen Fakultas Ekonomi Universitas Galuh Kabupaten Ciamis “Pengaruh Brand Image dan Life Style Terhadap Brand Loyalty (Suatu Studi Pada Konsumen Brand Zoya di Toko Zoya Ciamis)”. Dibawah bimbingan Bapak Dr. H. Oyon Saryono, M.M. (Pembimbing I) dan Bapak Faisal Haris Eko Prabowo, S.E., M.M. (Pembimbing II). Adanya persaingan bisnis yang semakin meningkat menjadi peluang bagi beberapa pengusaha untuk terus berinovasi di semua pasar industri Indonesia, termasuk industri garment. Salah satu produk hasil industri garment yang mengalami peningkatan saat ini adalah hijab dan busana muslim. Hal ini tentunya mendorong suasana persaingan industri yang ditandai dengan banyaknya produk sejenis dengan merek yang berbeda. Persaingan tersebut dialami oleh berbagai industri garment salah satunya pada Toko Zoya Ciamis. Pada objek penelitian ini terdapat penurunan yang signifikan terhadap loyalitas pada konsumen brand Zoya Ciamis. Tentunya ada beberapa faktor yang membuat konsumen tidak memilih produk brand Zoya. Salah satu faktornya yaitu semakin maraknya brand-brand lain yang harganya lebih terjangkau. Terlebih dengan banyaknya penjualan melalui media online yang menawarkan berbagai produk baru dengan berbagai pilihan yang menarik. Adapun tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh brand image terhadap brand loyalty pada konsumen brand Zoya di toko Zoya Ciamis, untuk mengetahui pengaruh life style terhadap brand loyalty pada konsumen brand Zoya di toko Zoya Ciamis dan untuk mengetahui pengaruh brand image dan life style terhadap brand loyalty pada konsumen brand Zoya di toko Zoya Ciamis. Adapun metode yang digunakan penulis dalam penelitian ini adalah metode survey dengan pendekatan kuantitatif. Populasi dalam penelitian ini seluruh konsumen toko Zoya Ciamis yang melakukan transaksi atau pembelian. Teknik penentuan sample menggunakan simple ramdom sampling, data diperoleh dengan membagikan kuesioner kepada 79 responden. Teknik analisis data menggunakan analisis koefisien korelasi sederhana, koefisien korelasi berganda, koefisien determinasi, regresi linier berganda uji t serta uji f. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa: Brand image berpengaruh positif dan signifikan terhadap brand loyalty pada Toko Zoya Ciamis. Life style berpengaruh positif dan signifikan terhadap brand loyalty pada Toko Zoya Ciamis. Secara simultan, brand image dan life style berpengaruh positif dan signifikan terhadap brand loyalty pada Toko Zoya Ciamis. en_US
dc.description.sponsorship Oyon Saryono, Faisal Haris Eko Prabowo en_US
dc.publisher Program Studi Manajemen Fakultas Ekonomi Universitas Galuh Ciamis en_US
dc.subject Brand Image, Life Style, Brand Loyalty dan Toko Zoya Ciamis en_US
dc.title PENGARUH BRAND IMAGE DAN LIFE STYLE TERHADAP BRAND LOYALTY (Suatu Studi pada Konsumen Brand Zoya di Toko Zoya Ciamis) en_US
dc.type Article en_US


Files in this item

This item appears in the following Collection(s)

Show simple item record

Search Repository


Browse

My Account