Unigal Repository

PENGARUH PENGELOLAAN KEUANGAN DAERAH TERHADAP KUALITAS LAPORAN KEUANGAN (Suatu Studi pada Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah Kota Tasikmalaya)

Show simple item record

dc.contributor.author FITRIYANI, YANI
dc.contributor.author Faridah, Eva
dc.contributor.author Prawiranegara, Benny
dc.date.accessioned 2019-08-16T06:18:11Z
dc.date.available 2019-08-16T06:18:11Z
dc.date.issued 2019-08-16
dc.identifier.uri http://repository.unigal.ac.id:8080/handle/123456789/301
dc.description.abstract Penelitian ini dilatarbelakangi oleh kualitas laporan keuangan yang ada masih belum sepenuhnya optimal sehingga kurang menunjang laporan pengelolaan daerah. Hal tersebut dapat dilihat dari pelaporan keuangan kurang dikelola dengan baik, sehingga penyampaian laporan keuangan mengalami keterlambatan seperti adanya keterlambatan pengiriman SPJ yang menyebabkan kelancaran penyediaan dana pada unit kerja sering terhambat sehingga pelaporan tidak tepat waktu. Permasalahan tersebut diakibatkan oleh belum optimalnya pengelolaan keuangan daerah yang dilakukan oleh pihak instansi. Adapun rumusan masalah dalam penelitian ini yaitu: 1) Bagaimana pengelolaan keuangan daerah pada Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah Kota Tasikmalaya?; 2) Bagaimana kualitas laporan keuangan pada Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah Kota Tasikmalaya?; 3) Bagaimana pengaruh pengelolaan keuangan daerah terhadap kualitas laporan keuangan pada Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah Kota Tasikmalaya? Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode penelitian secara deskriptif. Jumlah sampel yang dipilih adalah sebanyak 58 orang. Dalam penelitian ini pengumpulan data dilakukan melalui beberapa teknik yaitu studi kepustakaan, studi lapangan dan penyebaran angket. Dari hasil penelitian, dapat ditarik suatu simpulan sebagai berikut: 1) Pelaksanaan pengelolaan keuangan daerah pada Badan Pengelolaan Keangan dan Aset Daerah Kota Tasikmalaya sudah terkelola dengan baik. Hal ini dikarenakan dalam pelaksanaan pengelolaan keuangan daerah sudah sesuai atau mencakup item-item indikator pengelolaan keuangan daerah yang terdiri dari: 1) Perencanaan, 2) Pelaksanaan, 3) Penatausahaan, 4) Pelaporan, pertanggung-jawaban dan 5) Pengawasan terhadap keuangan daerah; 2) Kualitas laporan keuangan pada Badan Pengelolaan Keangan dan Aset Daerah Kota Tasikmalaya sudah baik, karena sudah sesuai dengan item-item indikator kualitas laporan keuangan yang meliputi: 1) Relevan; 2) Andal; 3) Dapat dibandingkan dan 4) Dapat dipahami; 3) Pelaksanaan pengelolaan keuangan daerah berpengaruh terhadap Kualitas laporan keuangan pada Badan Pengelolaan Keangan dan Aset Daerah Kota Tasikmalaya. Artinya apabila pengelolaan keuangan daerah sudah baik maka kualitas laporan keuangan akan meningkat. en_US
dc.subject Pengelolaan Keuangan Daerah dan Kualitas Laporan Keuangan en_US
dc.title PENGARUH PENGELOLAAN KEUANGAN DAERAH TERHADAP KUALITAS LAPORAN KEUANGAN (Suatu Studi pada Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah Kota Tasikmalaya) en_US
dc.type Article en_US


Files in this item

This item appears in the following Collection(s)

Show simple item record

Search Repository


Browse

My Account