Unigal Repository

PENDAMPINGAN IMPLEMENTASI PEMBELAJARAN STEAMH DI KELAS I MIS HANDAPHERANG SEBAGAI UPAYA OPTIMALISASI SEKOLAH ADIWIYATA

Show simple item record

dc.contributor.author Rinaldi, Feri Bakhtiar
dc.contributor.author Fatimah, Ai Tusi
dc.contributor.author Anan, Bahana Aditya
dc.date.accessioned 2024-12-29T12:04:00Z
dc.date.available 2024-12-29T12:04:00Z
dc.date.issued 2023
dc.identifier.uri http://repository.unigal.ac.id:8080/handle/123456789/6199
dc.description.abstract Madrasah Ibtidaiyah Handapherang merupakan sekolah adiwiyata nasional yang melaksanakan gerakan Peduli dan Berbudaya Lingkungan Hidup di Sekolah. Pelaksanaannya memiliki standar yang diantaranya adalah pelaksanaan pembelajaran pada mata Pelajaran yang mengintegrasikan Perilaku Ramah Lingkungan Hidup di Sekolah. Keberadaan RPP atau modul ajar yang sudah terintegrasi dengan Perilaku Ramah Lingkungan Hidup masih sangat minim sehingga pendampingan perlu dilakukan dengan tujuan mengembangkan inovasi pembelajaran yang mendukung penerapan PRLH sebagai upaya optimalisasi program Adiwiyata, menambah kuantitas RPP berbasis proyek yang terintegrasi dengan penerapan PRLH, merancang pembelajaran terintegrasi dalam beberapa mata pelajaran dengan pendekatan STEAM-H. Pendampingan ini dilakukan dalam bentuk pelatihan pembuatan RPP atau modul bagi guru dan pendampingan proses pembelajaran berbasis proyek. Proyek yang diberikan guru kepada peserta didik kelas 1 pada pembelajaran ini adalah operasi penjumlahan dan pengurangan 1-20 dengan menggunakan peralatan hydroponik system Wicks. Guru melaksanakan semua sintak tanpa ada yang terlewat dan peserta didik mengikuti pembelajaran dengan baik serta mampu mengerjakan proyek yang ditugaskan oleh guru. Pembelajaran terintegrasi PRLH menjadi lebih menyenangkan karena peserta didik selain belajar berhitung juga belajar tentang hidroponik. Guru kelas 1 MIS Handapherang mampu mengembangkan inovasi pembelajaran yang mendukung penerapan PRLH sebagai upaya optimalisasi program Adiwiyata sehingga menambah kuantitas RPP berbasis proyek yang terintegrasi dengan penerapan PRLH, merancang pembelajaran terintegrasi dalam beberapa mata pelajaran dengan pendekatan STEAM-H, serta menambah kuantitas sarana dan teknologi pendukung penerapan pembelajaran berbasis proyek yang dapat digunakan di kelas 1. en_US
dc.title PENDAMPINGAN IMPLEMENTASI PEMBELAJARAN STEAMH DI KELAS I MIS HANDAPHERANG SEBAGAI UPAYA OPTIMALISASI SEKOLAH ADIWIYATA en_US


Files in this item

This item appears in the following Collection(s)

Show simple item record

Search Repository


Browse

My Account