Abstract:
Masa bayi adalah tahap di mana tumbuh kembang sangat cepat, mulai dari saat bayi lahir hingga usia 1 tahun. Stimulasi yang mudah diberikan oleh orang tua secara aktif kepada bayi dapat melalui stimulasi taktil berupa pijat, menggerakkan kaki dan tangan bayi dalam posisi ekstensi dan fleksi (Soedjatmiko, 2016). Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dari berbagai literatur terkait pengaruh pijat bayi terhadap tumbuh kembang bayi. Desain yang digunakan adalah tinjauan pustaka, dengan periode artikel yang digunakan dalam 10 tahun terakhir menggunakan kata kunci yang telah disesuaikan dengan database sinta, science direct, pibmed dengan hasil yang ditemukan di 9 jurnal terkait.
Kata kunci: Pijat bayi, tumbuh kembang bayi