Abstract:
Erika Maharani Hermanto (2107200014) “Pengaruh Biaya Pemeliharaan Asset Tetap Terhadap Laba (Studi Deskriptif Pada Mr. Cling Laundry, Ciamis)”. Penulisan skripsi ini dibawah bimbingan ibu Rita Patonah, S.Pd., M Pd. selaku pembimbing I dan Rini Agustin Eka Yanti S.Pd.,M.Pd. selaku pembimbing II
Laba pada Mr. Cling Laundry selama lima tahun terakhir mengalami fluktuasi yang diduga disebabkan oleh berbagai faktor. Salah satu faktor yang diduga berpengaruh terhadap laba adalah biaya pemeliharaan asset tetap. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui: 1) Perkembangan biaya pemeliharaan asset tetap pada Mr. Cling Laundry; 2) Perkembangan laba pada Mr. Cling Laundry ; 3) Pengaruh biaya pemeliharaan asset tetap terhadap laba pada Mr. Cling Laundry. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif dengan penelitian survei. Teknik analisis data menggunakan analisis koefisien koerelasi, analisis koefisien determinasi dan uji signifikan (Uji t). Hasil penelitian menunjukan bahwa 1) Biaya pemeliharaan asset tetap pada Mr.Cling Laundry tahun 2019-2023 mengalami fluktuasi; 2)Laba pada Mr. Cling Laundry pada tahun 2019-2023 mengalami fluktuasi ; 3) Tidak terdapat pengaruh signifikan biaya pemeliharaan asset tetap terhadap laba pada Mr. Cling Laundry.