Abstract:
ABSTRAK
Muhammad Cucu Safutra. 3402180453. Pengaruh Sistem Informasi Manajemen Terhadap Kinerja Organisasi (Studi pada Dinas Koperasi, Usaha Kecil Menengah dan Perdagangan Kabupaten Ciamis). Di bawah bimbingan Ibu Dr. Nurdiana Mulyatini,S.E., M.M. (Pembimbing I) dan Ibu Marlina Nur Lestari, S.E., M.M. (Pembimbing II).
Penelitian ini dilatar belakangi oleh belum optimalnya kinerja organisasi pada Dinas Koperasi, Usaha Kecil Menengah dan Perdagangan Kabupaten Ciamis yang dapat dilihat dari masih terdapat beberapa indikator capaian kinerja instansi yang tidak mencapai target seperti masih belum tersampaikannya Peraturan Daerah Kabupaten Ciamis Nomor 6 Tahun 2021 Tentang Retribusi Pelayanan Tera/Tera Ulang secara menyeluruh kepada masyarakat umumnya dan khususnya para pemilik alat UTTP. Hal tersebut diakibatkan oleh belum optimalnya penerapan sistem informasi manajemen. Adapun rumusan masalah dalam penelitian ini yaitu: 1)Bagaimana sistem informasi manajemen?; 2) Bagaimana kinerja organisasi?; 3) Bagaimana pengaruh sistem informasi manajemen terhadap kinerja organisasi pada Dinas Koperasi, Usaha Kecil Menengah dan Perdagangan Kabupaten Ciamis?. Adapun tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui dan menganalisis: 1) Penerapan sistem informasi manajemen pada Dinas Koperasi, Usaha Kecil Menengah dan Perdagangan Kabupaten Ciamis; 2) Kinerja organisasi pada Dinas Koperasi, Usaha Kecil Menengah dan Perdagangan Kabupaten Ciamis; 3) Pengaruh sistem informasi manajemen terhadap kinerja organisasi pada Dinas Koperasi, Usaha Kecil Menengah dan Perdagangan Kabupaten Ciamis. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode penelitian survey dengan pendekatan data kuantitatif. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh pegawai yang ada di Dinas Koperasi, Usaha Kecil Menengah dan Perdagangan Kabupaten Ciamis adalah sebanyak 101 orang, sampel yang dipilih adalah sebanyak 50 orang. Dalam penelitian ini pengumpulan data dilakukan melalui beberapa teknik yaitu studi kepustakaan, studi lapangan dan penyebaran angket. Adapun hasil penelitian adalah sebagai berikut: 1) Sistem informasi manajemen pada Dinas Koperasi, Usaha Kecil Menengah dan Perdagangan Kabupaten Ciamis selama ini sudah baik. Karena telah sesuai dengan indikator yang digunakan dalam penelitian ini yang meliputi informasi, manusia sebagai pengolah informasi, konsep sistem, konsep organisasi dan manajemen, konsep pengambilan keputusan dan nilai informasi yang menunjukkan sudah baik; 2) Kinerja organisasi pada Dinas Koperasi, Usaha Kecil Menengah dan Perdagangan Kabupaten Ciamis selama ini adalah tinggi. Karena telah sesuai dengan indikator yang digunakan dalam penelitian ini yang meliputi produktivitas, kualitas layanan, responsivitas, responsibilitas dan akuntabilitas yang menunjukkan tinggi; 3) Terdapat pengaruh positif dan signifikan sistem informasi manajemen terhadap kinerja organisasi pada Dinas Koperasi, Usaha Kecil Menengah dan Perdagangan Kabupaten Ciamis. Artinya apabila penerapan sistem informasi manajemen sudah baik maka kinerja organisasi akan meningkat.
Kata Kunci: Sistem Informasi Manajemen dan Kinerja Organisasi