Unigal Repository

EFEKTIFITAS SUMBER DAYA MANUSIA DALAM PENGELOLAAN KEUANGAN DESA DI KECAMATAN WANAREJA KABUPATEN CILACAP

Show simple item record

dc.contributor.author Arny, Dhiaanawanty
dc.date.accessioned 2024-08-30T05:39:11Z
dc.date.available 2024-08-30T05:39:11Z
dc.date.issued 2024-07-27
dc.identifier.uri http://repository.unigal.ac.id:8080/handle/123456789/5093
dc.description.abstract EFEKTIFITAS SUMBER DAYA MANUSIA DALAM PENGELOLAAN KEUANGAN DESA DI KECAMATAN WANAREJA KABUPATEN CILACAP Penelitian ini dilatarbelakangi oleh implementasi yang belum menyeluruh dalam pelaksanaan pengelolaan keuangan desa. Dalam hal pelaksanaan dan penatausahaan keuangan desa ditemukan masih adanya keterlambatan pembayaran pajak. Bendahara belum melakukan pembayaran pajak sesuai dengan transaksi yang dilakukan, walaupun pajak tetap dibayarkan pada tahun anggaran tersebut. Laporan pertanggungjawaban pelaksanaan kegiatan juga sering kali terlambat sampai beberapa bulan sehingga menimbulkan keterlambatan pencairan tahap berikutnya. Adapun tujuan penelitian ini adalah: 1) Untuk menganalisis efektifitas sumber daya manusia di Kecamatan Wanareja Kabupaten Cilacap. 2) Untuk menganalisis pengelolaan keuangan desa di Kecamatan Wanareja Kabupaten Cilacap, 3) Untuk menganalis efektifitas sumber daya manusia dalam pengelolaan keuangan desa di Kecamatan Wanareja Kabupaten Cilacap. Metode yang digunakaan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif atau survey deskriptif, yaitu memaparkan situasi atau peristiwa melalui teks dengan cara mendeskripsikan sebuah variable yang berkaitan dengan masalah dan unit yang diamati. Dan peneliti juga menggunakan desain penelitian kualitatif. Alat pengumpul data yang digunakan dalam penelitian ini meliputi observasi (pengamatan), interview (wawancara), dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa 1) Sumber Daya Manusia dalam pengelolaan keuangan desa di Kecamatan Wanareja, banyak yang mendekati usia pensiun dan mereka kebanyakan tidak efektif lagi dalam melaksanakan pekerjaannya. Hal ini karena tidak menguasai teknologi, mereka tidak bisa komputer. Faktor lain adalah mereka juga tidak cepat tanggap terhadap perubahan regulasi, sehingga susah untuk bisa melaksanakan pekerjaan dengan cepat dan sesuai dengan regulasi yang baru. 2) Mengenai Pengelolaan Keuangan Desa di Kecamatan Wanareja, belum sepenuhnya efektif. Asas dalam pengelolaan keuangan desa seperti yang tercantum dalam Permendagri Nomor 20 Tahun 2018, masih belum bisa terpenuhi secara maksimal, dalam asas tertib dan disiplin anggaran, pemerintah desa masih sering terlambat dalam penyampaian pertanggungjawaban sehingga pencairan termin dana desa berikutnya juga terkadang menjadi mundur. Dari hasil monitoring dan evaluasi yang dilakukan oleh Tim Kecamatan, keterlambatan ini biasanya berkaitan dengan Pengelola Kegiatannya. Keterlambatan itu menjadikan asas tertib dan disiplin anggaran sering kali terabaikan. 3) Mengenai Efektifitas Sumber Daya Manusia dalam Pengelolaan Keuangan Desa, Sumber daya manusia sebagai tonggak berjalannya organisasi sangat mempengaruhi pelaksanaan tata kelola administrasi pemerintahan desa. Dalam Pengelolaan Keuangaan Desa semua tergantung kepada Manusia yang menjalankannya. Pengelolaan Keuangan Desa akan lebih efektif apabila Sumber Daya Manusia yang menjalankan Tata Kelola Pemerintahan Desa juga paham dan mau terus belajar tentang semua peraturan dan regulasi yang kerap kali berubah. SDM yang berkompeten, mempunyai skill dan pendidikan yang tinggi lebih efektif dalam melaksanakan pengelolaan keuangan desa. Sumber Daya Manusia yang bermutu dan berkualitas lebih bisa mengahadapi perubahan yang sangat cepat di era sekarang. en_US
dc.subject Efektivitas, Sumber Daya Manusia, Keuangan Desa en_US
dc.title EFEKTIFITAS SUMBER DAYA MANUSIA DALAM PENGELOLAAN KEUANGAN DESA DI KECAMATAN WANAREJA KABUPATEN CILACAP en_US
dc.type Thesis en_US


Files in this item

This item appears in the following Collection(s)

Show simple item record

Search Repository


Browse

My Account