Abstract:
Penelitian ini berjudul "Kesantunan Berbahasa dalam Novel 172 Days Karya Nadzira Shafa (Alternatif Bahan Ajar Menganalisis Isi dan Kebahasaan Novel)". Latar belakang penelitian ini adalah kesantunan berbahasa yang terdapat dalam novel. Berdasarkan hal tersebut, penulis mengkaji prinsip kesantunan berbahasa dalam Novel 172 Days Karya Nadzira Shafa. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan kesantunan berbahasa dalam Novel 172 Days Karya Nadzira Shafa (Alternatif Bahan Ajar Menganalisis Isi dan Kebahasaan Novel). Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif kualitatif. Data dalam penelitian ini adalah tuturan yang terdapat dalam Novel 172 Days Karya Nadzira Shafa. Teknik Pengumpulan data yang digunakan adalah teknik telaah pustaka, teknik analisis, dan teknik dokumentasi. Adapun teknik analisis data yang digunakan adalah teknik reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian menunjukan bahwa prinsip kesantunan berbahasa tuturan dalam Novel 172 Days Karya Nadzira Shafa ditemuka (1) adanya pematuhan prinsip kesantunan berbahasa dalam Novel 172 Days Karya Nadizra Shafa berjumlah 42 data tuturan dengan persentase 89% (2) adanya pelanggaran prinsip kesantunan berbahasa dalam Novel 172 Days Karya Nadizra Shafa berjumlah 5 data tuturan dengan persentase 11% (3) alternatif bahan ajar yang digunakan. Selanjutnya hasil penelitian ini diharapkan mampu menjadi bahan ajar di sekolah jenjang SMA kelas XII pada materi menganalisis isi dan kebahasaan novel.