Abstract:
Wendah Ayundha Sari, NIM. 340319014 “Pengaruh Perencanaan Anggaran, Pencatatan Administrasi dan Kompetensi Sumber Daya Manusia terhadap Penyerapan Anggaran (Studi Pada Badan Keuangan dan Aset Daerah (BKAD) Kabupaten Pangandaran)”. Dibawah bimbingan Bapak Dede Abdul Rozak, S.E., M.Si (Pembimbing I) dan Bapak Benny Prawiranegara, S.E., M.M (Pembimbing II).
Penelitian ini difokuskan pada Pengaruh Perencanaan Anggaran, Pencatatan Administrasi dan Kompetensi Sumber Daya Manusia terhadap Penyerapan Anggaran (Badan Keuangan dan Aset Daerah (BKAD) Kabupaten Pangandaran)”. Permasalahan yang dihadapi dalam penelitian ini meliputi (1) Bagaimana pengaruh Perencanaan Anggaran terhadap Penyerapan Anggaran pada BKAD Kabupaten Pangandaran ? (2) Bagaimana Pengaruh Pencatatan Administrasi terhadap Penyerapan Anggaran pada BKAD Kabupaten Pangandaran ? (3) Bagaimana Pengaruh Kompetensi Sumber Daya Manusia terhadap Penyerapan Anggaran pada BKAD Kabupaten Pangandaran? (4) Bagaimana Pengaruh Perencanaan Anggaran, Pencatatan Administrasi, dan Kompetensi Sumber Daya Manusia terhadap Penyerapan Anggaran pada BKAD Kabupaten Pangandaran. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui dan menganalisis (1) Pengaruh Perencanaan Anggaran terhadap Penyerapan Anggaran pada BKAD Kabupaten Pangandaran. (2) Pengaruh Pencatatan Administrasi terhadap Penyerapan Anggaran pada BKAD Kabupaten Pangandaran. (3) Pengaruh Kompetensi Sumber Daya Manusia terhadap Penyerapan Anggaran pada BKAD Kabupaten Pangandaran. (4) Pengaruh Perencanaan Anggaran, Pencatatan Administrasi, dan Kompetensi Sumber Daya Manusia terhadap Penyerapan Anggaran pada BKAD Kabupaten Pangandaran. Metode yang digunakan pada penelitian ini adalah metode deskriptif dengan pendekatan kuantitatif. Analisis Deskriptif dan Asosiatif meliputi Analisis Koefesien Korelasi Sederhana, Analisis Koefisien Korelasi Berganda, Analisis Regresi Berganda, Analisis Koefesien Determinasi, dan Uji Hipotesis menggunakan Uji Signifikansi (Uji t dan Uji F). Hasil dari penelitian dan pengolahan data menunjukkan bahwa terdapat pengaruh secara parsial dan simultan Perencanaan Anggaran, Pencatatan Administrasi, dan Kompetensi Sumber Daya Manusia terhadap Penyerapan Anggaran. Artinya jika semakin baik Perencanaan Anggaran, Pencatatan Administrasi, dan Kompetensi Sumber Daya Manusia maka akan semakin baik pula Penyerapan Anggaran. Hasil uji r2 menunjukan masih banyak variabel lain yang harus diperhatikan dalam penelitian ini maka dapat dilakukan perluasan variabel penelitian untuk menemukan variabel-variabel lain yang diduga akan berpengaruh terhadap penyerapan anggaran. Selain itu diharapkan pula untuk memperluas tempat penelitian yang digunakan, tidak hanya menggunakan satu perusahaan saja melainkan perusahaan-perusahaan yang ada di Pangandaran.
Kata Kunci: Perencanaan Anggaran, Pencatatan Administrasi, Kompetensi
Sumber Daya Manusia, dan Penyerapan Anggaran