Abstract:
ABSTRAK
HUBUNGAN SIKAP PERAWAT DENGAN KEPUASAN KLIEN DALAM MEMBERIKAN ASUHAN KEPERAWATAN DI UPTD PUSKESMAS CIKALONG
Salah satu sarana pelayanan kesehatan dimasyarakat adalah pusat kesehatan masyarakat yang biasa disebut puskesmas. Masyarakat Indonesia pada saat ini membutuhkan pelayanan keperawatan yang bermutu khususnya sikap perawat dalam memberikan pelayanan. Pelayanan kesehatan bertujuan untuk mengatasi masalah kesehatan seseorang, pelayanan yang tepat dan sesuai standar akan memberikan kepuasan bagi pasien untuk menilai kinerja layanan kesehatan. Hasil studi pendahuluan yang dilakukan peneliti pada tanggal 01 Agustus 2023 terhadap 15 pasien, didapatkan data dari 12 orang mengatakan bahwa sikap perawat sebagian besar kurang kooperatif, kurang ramah, judes, perawat kurang komunikatif dan responsive ketika melakukan tindakan keperawatan, dan 3 orang lagi mengatakan bahwa perawat cukup ramah. Sedangkan untuk survei tingkat kepuasanya sendiri sebanyak 12 pasien mengatakan merasa kurang puas dengan pelayanan petugas yang ada di pelayan puskesmas dan 3 orang mengatakan merasa puas atas pelayanan yang diberikan oleh petugas yang ada. Tujuan untuk mengetahui hubungan antara sikap perawat dalam memberikan pelayanan kesehatan dengan kepuasan klien di UPTD Pusat Kesehatan Masyarakat Cikalong. Penelitian ini termasuk kuantitatif dengan pendekatan cross sectional. Populasi penelitian adalah seluruh pasien di UPTD Pusat Kesehatan Masyarakat Cikalong. Besar sampel sebanyak 42 dengan teknik accidental sampling. Pengumpulan data dilakukan dengan kuesioner. Analisa data menggunakan Chi-square. Hasil uji statistik Chi- square menunjukkan ada hubungan sikap perawat dengan kepuasan pasien dalam pelayanan keperawatan di UPTD Pusat Kesehatan Masyarakat Cikalong nilai p- value 0,000. Hasil penelitian ini diharapkan kedepan perawat jauh lebih memperhatikan klien. Untuk itu disarankan kepada Kepala UPTD Pusat Kesehatan Masyarakat Cikalong untuk mempertahankan mutu yang selama ini memuaskan. Namun perlu ditingkatkan hubungan komunikasi antara perawat dengan klien.
Kata Kunci : pelayanan kesehatan, sikap perawat, kepuasan klien Kepustakaan : 21 (2010-2020)