Abstract:
Penelitian ini dilatarbelakangi oleh belum optimalnya kinerja pengelolaan
dana Bantuan Operasional Sekolah pada UPTD SMP Negeri 9 Banjar yang
diakibatkan oleh belum optimalnya transparansi dan akuntabilitas pengelolaan
dana bantuan operasional sekolah. Adapun rumusan masalah dalam penelitian ini
yaitu: 1) Bagaimana pengaruh transparansi terhadap kinerja Pengelolaan Dana
Bantuan Operasional Sekolah pada UPTD SMP Negeri 9 Banjar?; 2) Bagaimana
pengaruh akuntabilitas terhadap kinerja Pengelolaan Dana Bantuan Operasional
Sekolah pada UPTD SMP Negeri 9 Banjar?; 3) Bagaimana pengaruh transparansi
dan akuntabilitas terhadap kinerja Pengelolaan Dana Bantuan Operasional
Sekolah pada UPTD SMP Negeri 9 Banjar?
Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode
deskriptif dengan pendekatan kuantitatif. Populasi dalam penelitian adalah seluruh
pegawai UPTD SMP Negeri 9 Banjar yang berjumlah sebanyak 34 orang
pegawai. Sampel dalam penelitian ini adalah sebanyak 34 orang.
Dari hasil penelitian, dapat ditarik suatu simpulan sebagai berikut: 1)
Terdapat pengaruh positif dan signifikan transparansi terhadap kinerja
pengelolaan dana Bantuan Operasional Sekolah pada UPTD SMP
Negeri 9 Banjar. Artinya apabila pengelolaan dana BOS sudah transparan
maka kinerja pengelolaan dana Bantuan Operasional Sekolah akan meningkat;
2) Terdapat pengaruh positif dan signifikan akuntabilitas terhadap kinerja
pengelolaan dana Bantuan Operasional Sekolah pada UPTD SMP
Negeri 9 Banjar. Artinya apabila pengelolaan dana BOS sudah akuntabel maka
kinerja pengelolaan dana Bantuan Operasional Sekolah akan meningkat; 3)
Terdapat pengaruh positif dan signifikan transparansi dan akuntabilitas
terhadap kinerja pengelolaan dana Bantuan Operasional Sekolah pada
UPTD SMP Negeri 9 Banjar. Artinya apabila pengelolaan dana BOS sudah
transparan dan akuntabel maka kinerja pengelolaan dana Bantuan Operasional
Sekolah akan meningkat.