dc.description.abstract |
Belum optimalnya kualitas pelayanan di Dinas Kependudukan dan Pencatatn Sipil Kabupaten Ciamis merumakan latar belakang dari penelitian ini. Terlihat dari tempat serta fasilitas yang kurang memadai, pegawai kurang teliti dalam memberikan pelayanan, beserta ketidakpastian waktu penyelesaian pelayanan. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui kualitas pelayanan Dinas Kependudukan Dan Pencatatan Sipil Kabupaten Ciamis. Metode yang digunakan dalam penelitian ini yaitu kualitatif dengan jumlah informan sebanyak 7 orang. Studi kepustakaan serta studi lapangan sebagai teknik pengumpulan data, dan menganalisis data. Hasil penelitian diperoleh kesimpulan bahwa kualitas palayanan di Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten Ciamis belum optimal, dimana dari lima dimensi belum berjalan dengan optimal. Hambatan yang dihadapi oleh Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten Ciamis yaitu kurangnya perencanaan terhadap sarana dan prasarana, kurang fokusnya pegawai pada saat menginput data, kurangnya kemampuan petugas dalam memperbaiki jaringan yang error, kurangnya kesadaran mengenai sikap atau attitude yang baik pada saat melayani masyarakat. Upaya yang dilakukan untuk mengatasi hambatan tersebut yaitu melakukan perencanaan yang baik, memberikan pengarahan teknis pelayanan, memberitahukan ke helpdesk data seter untuk segera memperbaiki gangguan jaringan, membiasakan mengecek ulang berkas-berkas yang diterima. |
en_US |