Unigal Repository

PENGARUH TINGKAT BIAYA OPERASIONAL TERHADAP LABA BERSIH (Studi pada PT. Mayora Indah Tbk yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) Periode 2012-2021)

Show simple item record

dc.contributor.author Nurjanah, Ida Laela
dc.contributor.author Sukomo, S
dc.contributor.author Akbar, DS
dc.date.accessioned 2023-08-14T07:38:08Z
dc.date.available 2023-08-14T07:38:08Z
dc.date.issued 2023-08-02
dc.identifier.issn 3403190218
dc.identifier.uri http://repository.unigal.ac.id:8080/handle/123456789/3441
dc.description.abstract Ida Laela Nurjanah. NIM. 3403190218. “Pengaruh Tingkat Biaya Operasional Terhadap Laba Bersih (Studi pada PT. Mayora Indah Tbk yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) Periode 2012-2021)”. Dibawah Bimbingan Bapak Dr.H. Sukomo, Drs., M.Si. (Pembimbing I) dan Bapak Dendy Syaiful Akbar, S.E., M.Si. (Pembimbing II). Penelitian ini difokuskan pada Pengaruh Tingkat Biaya Operasional Terhadap Laba Bersih (Suatu Studi pada PT. Mayora Indah). Permasalahan yang dihadapi dalam penelitian ini meliputi: 1) Seberapa besar perkembangan tingkat biaya operasional pada PT. Mayora Indah Tbk periode 2012-2021?; 2) Seberapa besar perkembangan laba bersih pada PT. Mayora Indah Tbk periode 2012-2021?; 3) Seberapa besar pengaruh tingkat biaya operasional terhadap laba bersih pada PT. Mayora Indah Tbk periode 2012-2021? Adapun tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui: 1) Untuk mengetahui dan menganalisis besarnya perkembangan tingkat biaya operasional pada PT. Mayora Indah Tbk periode 2012-2021; 2) Untuk mengetahui dan menganalisis besarnya perkembangan laba bersih pada pada PT. Mayora Indah Tbk periode 2012-2021; 3) Untuk mengetahui dan menganalisis besarnya pengaruh tingkat biaya operasional terhadap laba bersih pada PT. Mayora Indah Tbk periode 2012-2021. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah deskriptif analisis dengan pendekatan kuantitatif. Sedangkan untuk menganalisis data yang diperoleh digunakan Analisis Koefisien Korelasi Sederhana, Koefisien Determinasi (KD), Uji t (Uji Hipotesis atau Uji Signifikansi), Regresi Linier Sederhana, Uji F. Hasil dari penelitian dan pengolahan data menunjukan bahwa: 1) Biaya Operasional pada PT Mayora Tbk yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) periode 2012-2021 selama 10 tahun cenderung meningkat, hal ini disesuaikan dengan kegiatan operasional perusahaan yang dilakukan setiap tahunnya, rata-rata besarnya Biaya Operasional setiap tahun pada PT. Mayora Indah Tbk adalah sebesar Rp. 3.001.824.576.617, dan jika dirata-ratakan perkembangannya mengalami kenaikan sebesar 19,22% setiap tahunnya; 2) Laba bersih pada PT. Mayora Indah Tbk yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) periode 2012- 2021 selama 10 tahun mengalami fluktuatif, rata-rata besarnya setiap tahun Laba Bersih pada PT. Mayora Indah Tbk adalah sebesar Rp. 1.360.338.876.983, dan jika dirata-ratakan perkembangannya mengalami kenaikan sebesar 22,11% setiap tahunnya; 3) Biaya operasional berpengaruh positif secara signifikan terhadap laba bersih pada PT. Mayora Indah Tbk, adapun besarnya pengaruh sebesar 51,84 %. Diharapkan manajemen PT. Mayora Indah Tbk agar lebih meningkatkan pengelolaan keuangan perusahaan, terutama dalam pengendalian biaya operasional yang dikeluarkan dengan cara membuat anggaran yang lebih direncanakan dengan baik agar lebih disesuaikan lagi dengan kondisi ekonomi perusahaan. en_US
dc.publisher Program Studi Manajemen Fakultas Ekonomi Universitas Galuh Ciamis en_US
dc.subject Biaya Operasional, Laba Bersih en_US
dc.title PENGARUH TINGKAT BIAYA OPERASIONAL TERHADAP LABA BERSIH (Studi pada PT. Mayora Indah Tbk yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) Periode 2012-2021) en_US
dc.type Article en_US


Files in this item

This item appears in the following Collection(s)

Show simple item record

Search Repository


Browse

My Account