Unigal Repository

Pengaruh Skala Usaha dan Pengetahuan Akuntansi Pelaku Usaha Mikro Kecil dan Menengah terhadap Penggunaan Informasi Akuntansi (Studi Kasus pada UMKM di Wilayah Kecamatan Ciamis)

Show simple item record

dc.contributor.author Elyana, Gifari Lintang Pril
dc.contributor.author Faridah, Eva
dc.contributor.author Apip, Mohamad
dc.date.accessioned 2019-08-26T04:56:33Z
dc.date.available 2019-08-26T04:56:33Z
dc.date.issued 2019-08-26
dc.identifier.uri http://repository.unigal.ac.id:8080/handle/123456789/342
dc.description.abstract Penelitian ini difokuskan pada Pengaruh Skala Usaha dan Pengetahuan Akuntansi terhadap Penggunaan Informasi Akuntansi (Studi Kasus pada UMKM di Wilayah Kecamatan Ciamis). Permasalahan yang dihadapi dalam penelitian ini meliputi: 1). Bagaimana pengaruh skala usaha terhadap penggunaan informasi akuntansi?; 2). Bagaimana pengaruh pengetahuan akuntansi terhadap penggunaan infromasi akuntansi?; 3). Bagaimana pengaruh skala usaha dan pengetahuan akuntansi terhadap penggunaan informasi akuntansi?. Adapun tujuan penelitian ini adalah untuk: 1). Mengetahui pengaruh skala usaha terhadap penggunaan informasi akuntansi; 2). Mengetahui pengaruh pengetahuan akuntansi terhadap penggunaan informasi akuntansi; 3) Mengetahui pengaruh skala usaha dan pengetahuan akuntansi terhadap penggunaan informasi akuntansi. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kuantitatif dengan pendekatan deskriftif dan verifikatif. Teknik pengambilan sampel menggunakan teknik Cluster Random Sampling, dimana 92 UMKM dijadikan sampel dalam penelitian ini. Uji validitas dan reliabilitas dilakukan terhadap 20 sampel. Teknik analisis data yang digunakan adalah Analisis Koefisien Korelasi Product Moment, Koefisien Determinasi, Uji t, Uji F, dan Analisis Regresi Linier Berganda. Hasil penelitian menunjukan bahwa: 1). Terdapat pengaruh signifikan dan positif skala usaha terhadap penggunaan informasi akuntansi, hal ini dibuktikan dengan nilai koefisien korelasi 0,42 dengan t hitung > t tabel (4,40 > 1,99); 2). Terdapat pengaruh signifikan dan positif pengetahuan akuntansi terhadap penggunaan informasi akuntansi, hal ini dibuktikan dengan nilai koefisien korelasi 0,69 dengan t hitung > t tabel (5,25 > 1,99); 3). Terdapat pengaruh signifikan dan positif skala usaha dan pengetahuan akuntansi terhadap penggunaan informasi akuntansi, hal ini dibuktikan dengan nilai koefisien korelasi 0,74 dengan F hitung > F tabel (27,12 > 3,10). Diharapkan untuk UMKM di Wilayah Kecamatan Ciamis untuk lebih meningkatkan skala usaha dan pengetahuan akuntansi, agar informasi akuntansi benar-benar digunakan dalam kegiatan usaha. en_US
dc.subject Skala Usaha. Pengetahuan Akuntansi, Penggunaan Informasi Akuntansi en_US
dc.title Pengaruh Skala Usaha dan Pengetahuan Akuntansi Pelaku Usaha Mikro Kecil dan Menengah terhadap Penggunaan Informasi Akuntansi (Studi Kasus pada UMKM di Wilayah Kecamatan Ciamis) en_US
dc.type Article en_US


Files in this item

This item appears in the following Collection(s)

Show simple item record

Search Repository


Browse

My Account