Abstract:
YENA NURLIA ADAWIYAH. (2118180010). Kemampuan Literasi Matematis Siswa dalam Menyelesaikan Soal PISA.
Matematika memiliki beberapa hard skill salah satu diantaranya adalah kemampuan literasi matematis. Kemampuan literasi matematis adalah kemampuan seseorang dalam merumuskan masalah, menalar hingga memecahkan masalah dalam berbagai konteks. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui kemampuan literasi matematis siswa dalam menyelesaikan soal PISA. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kualitatif deskriptif, dimana peneliti melakukan tes kemampuan literasi matematis menggunakan soal PISA, setelah itu peneliti menganalisis hasil tes setiap siswa. Populasi yang digunakan oleh peneliti adalah siswa kelas IX SMP Negeri 1 Ciamis dan sampel yang digunakan sebanyak 32 siswa kelas IX-I. Dari hasil tes kemampuan literasi matematis siswa soal PISA ini sebagian besar siswa mampu menyelesaikan soal level 1,2 dan 3. Sebagian kecil siswa mampu menyelesaikan soal level 4,5, dan 6.