dc.description.abstract |
MITA HIDAYANTI. (2118170016). Analisis Kemampuan Komunikasi Matematis Siswa SMP Pada Materi Himpunan.
Penelitian ini bertujuan untuk memperoleh gambaran tentang kemampuan komunikasi matematis siswa SMP Negeri 3 Kalipucang tahun ajaran 2020/2021 dalam pokok bahasan himpunan berdasarkan indikator kemampuan komunikasi matematis yaitu 1) written text yaitu menjelaskan ide atau solusi dari suatu permasalahan dengan menggunakan bahasa sendiri baik secara lisan atau tulisan, 2) drawing yaitu menjelaskan ide atau solusi dari suatu permasalahan ke dalam bentuk benda nyata, gambar, grafik, atau aljabar ataupun sebaliknya, dan 3) mathematical expressions yaitu mengungkapkan suatu masalah atau peristiwa sehari-hari dalam bahasa atau simbol matematika. Penelitian kualitatif ini menggunakan pendekatan studi kasus dengan desain penelitian deskriptif dengan subjek penelitian siswa kelas VII. Metode yang digunakan meliputi tes tertulis, wawancara dan dokumentasi. Hasil penelitian yang diperoleh: (1) siswa dapat menguasai indikator written text yaitu dapat menjelaskan ide atau solusi dari suatu permasalahan menggunakan bahasa sendiri secara lisan dengan cukup jelas, tetapisecara tertulis relatif masih belum bisa menyajikannya dengan baik, (2) siswa pada dasarnya dapat menguasai indikator drawing, tetapi untuk siswa dengan kemampuan matematika sedang dan rendah harus lebih teliti dalam memahami solusi suatu masalah dan lebih lengkap dalam menuliskan informasi, (3) siswa dengan kemampuan matematika tinggi dan sedang dapat menguasi indikator mathematical expressions, sedangkan untuk siswa dengan kemampuan matematika rendah belum menguasaiindikatortersebut.
Kata kunci: Kemampuan Komunikasi Matematis, Himpunan |
en_US |