Abstract:
Lena Indriani (2021) ”Pengaruh Cost Of Production Terhadap Volume Penjualan Pada Perusahaan Tungku Cafe And Resto Banjar” di bawah bimbingan Bapak Dr. H. Sukomo, Drs., M.Si dan Bapak Dr. Endang Mulyadi, M.Pd.
Pelaku bisnis di era globalisasi dituntut untuk bekerja lebih efektif, efisien dan produktif dalam menciptakan sebuah produk. Tujuannya untuk mempengaruhi teknologi dalam menghasilkan produk dengan biaya yang lebih rendah, kualitas yang lebih baik sehingga menghasilkan produk dengan lebih efektif. Biaya yang digunakan oleh perusahaan dalam menjalankan proses produksi yaitu biaya produksi. Biaya produksi terdiri dari biaya bahan baku, biaya tenaga kerja, dan biaya overhead pabrik. Besar kecilnya biaya produksi yang dikeluarkan akan berpengaruh terhadap volume penjualan suatu perusahaan. Permasalahan dalam penelitian ini adalah 1) Seberapa besar perkembangan cost of production (biaya produksi) pada Tungku Cafe and Resto Banjar?; 2) Seberapa besar perkembangan volume penjualan pada Tungku Cafe and Resto Banjar?; 3) Seberapa besar pengaruh cost of production (biaya produksi) terhadap volume penjualan pada Tungku Cafe and Resto Banjar?. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui (1) Besarnya perkembangan cost of production (biaya produksi) pada Tungku Cafe and Resto; (2) Besarnya perkembangan volume penjualan pada Tungku Cafe and Resto; (3) Besarnya pengaruh cost of production (biaya produksi) terhadap volume penjualan pada Tungku Cafe and Resto. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian adalah metode deskriptif dengan menggunakan teknik pengumpulan data secara langsung melalui observasi, wawancara, dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa (1) Besarnya perkembangan cost of production (biaya produksi) yang dikeluarkan oleh Tungku Cafe and Resto Banjar selama periode 2016 sampai 2020 berfluktuatif cenderung naik, dengan rata-rata setiap tahunnya mengalami kenaikan sebesar 8,62%; (2) Besarnya tingkat volume penjualan yang dihasilkan oleh Tungku Cafe and Resto Banjar selama periode 2016 sampai 2020 berfluktuatif dengan rata-rata setiap tahunnya mengalami kenaikan sebesar 8,89%; (3) Terdapat pengaruh yang positif dan signifikan cost of production (biaya produksi) terhadap volume penjualan pada Tungku Cafe and Resto Banjar selama periode 2016 sampai 2020, adapun besarnya pengaruh sebesar 87,05%.
Kata Kunci : Cost Of Production, Volume Penjualan.