dc.description.abstract |
Adapun tujuan dari penelitian ini adalah: 1. Untuk mengetahui pengembangan BUMDES di Desa Karanganyar Kecamatan Cijeungjing Kabupaten Ciamis. 2. Untuk mengetahui hambatan-hambatan dalam pengembangan BUMDES di Desa Karanganyar Kecamatan Cijeungjing Kabupaten Ciamis. 3. Untuk mengetahui upaya-upaya yang dilakukan dalam menghadapi hambatan-hambatan dalam pengembangan BUMDES di Desa Karanganyar Kecamatan Cijeungjing Kabupaten Ciamis. Adapun metode penelitian yang digunakan yaitu metode deskriptif kualitatif. Dengan teknik pengumpulan data melalui studi kepustakaan, studi lapangan, observasi, wawancara, dan dokumentasi. Sedangkan informan dalam penelitian ini sebanyak 4 orang. Berdasarkan hasil dan pembahasan serta kesimpulan yang peneliti lakukan yaitu pengembangan kelembagaan Badan Usaha Milik Desa oleh pemerintah Desa Karanganyar Kecamatan Cijeungjing Kabupaten Ciamis secara umum belum optimal, hal tersebut dapat dibuktikan dari hasil penelitian yang dilakukan oleh penulis bahwa masih ada beberapa dimensi yang belum dilakukan atau tidak berjalan. Adapun hambatan yang dihadapi oleh pengurus BUMDesa di Desa Karanganyar yaitu tidak adanya pelatihan khusus untuk mengembangkan Badan Usaha Milik Desa. Maka upaya yang dilakukan untuk mengatasi hambatan yang dihadapi oleh pengurus BUMDesa di Desa Karanganyar yaitu meminta diadakan pelatihan dan pendidikan khusus untuk mengembangkan unit usaha BUMDes. |
en_US |