Unigal Repository

PERANCANGAN ENTERPRISE ARCHITECTURE PENJUALAN DIGITAL MENGGUNAKAN ZACHMAN FRAMEWORK DI CV PUTRA WIBAWA

Show simple item record

dc.contributor.author Shakuro, Muhamad Abdan
dc.date.accessioned 2025-10-06T03:51:09Z
dc.date.available 2025-10-06T03:51:09Z
dc.date.issued 2025-10-06
dc.identifier.uri http://repository.unigal.ac.id:8080/handle/123456789/8198
dc.language.iso other en_US
dc.publisher Muhamad Abdan Shakuro en_US
dc.title PERANCANGAN ENTERPRISE ARCHITECTURE PENJUALAN DIGITAL MENGGUNAKAN ZACHMAN FRAMEWORK DI CV PUTRA WIBAWA en_US
dc.type Other en_US
dcterms.abstract CV Putra Wibawa merupakan perusahaan distribusi yang masih menggunakan sistem manual dalam pencatatan transaksi, dan proses penjualan, sehingga menimbulkan berbagai kendala seperti keterlambatan informasi, kurangnya efisiensi, serta keterbatasan jangkauan pasar. Penelitian ini bertujuan untuk merancang arsitektur enterprise dalam mendukung penjualan digital menggunakan Zachman Framework. Zachman Framework, yaitu suatu kerangka kerja yang menyajikan representasi sistem secara terstruktur melalui enam aspek utama (apa, bagaimana, di mana, siapa, kapan, dan mengapa) serta enam perspektif pemangku kepentingan (perencana, pemilik, perancang, pengembang, subkontraktor, dan sistem yang berfungsi). Metode penelitian dilakukan melalui pengumpulan data berupa observasi dan wawancara, kemudian hasilnya dianalisis dan dipetakan ke dalam matriks Zachman yang mencakup perspektif perencana, pemilik, perancang, hingga pengembang. Hasil penelitian menunjukkan bahwa rancangan sistem informasi yang dihasilkan mampu menyediakan fitur pencatatan transaksi, katalog produk digital, serta dukungan pembayaran daring. Rancangan ini diharapkan dapat meningkatkan efisiensi operasional, memperluas jangkauan penjualan, serta meningkatkan daya saing perusahaan. Dengan demikian, Zachman Framework terbukti dapat digunakan sebagai pendekatan terstruktur dalam perancangan enterprise architecture untuk mendukung transformasi digital pada perusahaan distribusi.


Files in this item

This item appears in the following Collection(s)

Show simple item record

Search Repository


Browse

My Account