Unigal Repository

HUBUNGAN PENGETAHUAN SEKS PRANIKAH DENGAN SIKAP SEKSUAL PRANIKAH PADA REMAJA DI SMA NEGERI 1 BAREGBEG KABUPATEN CIAMIS TAHUN 2020

Show simple item record

dc.contributor.author Fitriani, Devita
dc.date.accessioned 2020-10-10T08:45:00Z
dc.date.available 2020-10-10T08:45:00Z
dc.date.issued 2020-09-12
dc.identifier.citation pengetahuan, sikap, seks pranikah, remaja en_US
dc.identifier.uri http://repository.unigal.ac.id:8080/handle/123456789/797
dc.description 1. Bagi Institusi Pendidikan Hasil penelitian ini diharapkan dapat meningkatkan informasi kesehatan khususnya tentang seks pranikah dan dapat dijadikan bahan referensi khususnya bagi bidang keperawatan. Instansi pendidikan juga sebaiknya dapat mengembangkan keilmuannya secara mendalam terkait dengan intervensi terhadap pengetahuan tentang seks pranikah sehingga tidak terjadi perilaku seksual pranikah. 2. Bagi Sekolah Penelitian ini mampu memberikan pertimbangan untuk memasukkan kurikulum kesehatan reproduksi diberikan kepada siswa-siswi melalui bimbingan konseling yang lebih mendalam. Sebagai bahan pertimbangan bagi institusi pendidikan khususnya sekolah dalam menentukan program-program yang dapat memberikan informasi tentang pengetahuan seksual pranikah terutama bagi remaja yang mempunyai pengetahuan kurang sehingga remaja terhindar dari perilaku seksual pranikah. 3. Bagi Remaja Diharapkan siswa mampu meningkatkan pengetahuan tentang seksual pranikah, pemahaman tingkat agama, dengan mencari informasi yang baik dan akurat serta dapat memilih teman yang baik agar mempunyai sikap positif dan cenderung menghindari seksual pranikah sehingga remaja terhindar dari perilaku seksual pranikah. 4. Bagi Peneliti Selanjutnya Penelitian ini meneliti tentang hubungan pengetahuan seks pranikah dengan sikap seksual pranikah pada remaja, ada beberapa hal yang belum tergali lebih mendalam. Oleh karena itu maka peneliti selanjutnya peneliti selanjutnya untuk meneliti faktor yang lebih kompleks pengaruhnya terhadap sikap. Selain faktor pengetahuan ada beberapa faktor yang mempengaruhi pembentukan sikap diantaranya pengalaman pribadi, kebudayaan, orang lain yang dianggap penting, media massa, lembaga pendidikan, lembaga agama dan faktor emosi dalam diri individu. 5. Bagi Peneliti Diharapkan penelitian ini bisa dijadikan sumber informasi bagi peneliti dan menjadi tambahan wawasan pengetahuan bagi peneliti dibidang ilmu kesehatan tentang hubungan pengetahuan seks pranikah dengan sikap seksual pranikah pada remaja. en_US
dc.description.abstract Abstrak Seksual pranikah merupakan salah satu permasalahan terbesar dari berbagai kasus kenakalan remaja. Remaja yang berpengetahuan baik mengenai seksual pranikah akan cenderung memiliki sikap positif atau menjauhi perilaku seksual pranikah. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui hubungan pengetahuan seks pranikah dengan sikap seksual pranikah pada remaja di SMA Negeri 1 Barebeg. Metode penelitian yang digunaka dalam penelitian ini adalah analitik korelasi. jumlah populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa di SMA Negeri 1 Baregbeg pada tahun 2020 sebanyak 324 siswa, dengan sampel sebanyak 61 orang. Hasil penelitian pengetahuan seksual pranikah pada remaja sebagian besar reponden berpengetahuan cukup sebanyak 35 orang (57,4%), sebagian besar responden memiliki sikap positif sebanyak 42 orang (68,9%) dan terdapat hubungan yang signifikan antara pengetahuan seks dengan sikap seksual pranikah pada remaja di SMA Negeri 1 Barebeg karena nilai p value 0,000. Metode kendall-tau memiliki rentang angka korelasi kuat angka koefisien yang didapat adalah 0,575. Saran dari penelitian ini adalah diharapkan agar siswa mengupayakan peningkatkan pengetahuan tentang seksual pranikah, pemahaman tingkat agama dengan mencari informasi yang baik akurat agar mempunyai sikap positif atau kecenderungan untuk menghindari seksual pranikah. en_US
dc.description.sponsorship Daniel Akbar Wibowo, Dini Nurbaeti Zen en_US
dc.publisher FAKULTAS ILMU KESEHATAN UNIVERSITAS GALUH en_US
dc.relation.ispartofseries 000;
dc.subject pengetahuan, sikap, seks pranikah, remaja en_US
dc.title HUBUNGAN PENGETAHUAN SEKS PRANIKAH DENGAN SIKAP SEKSUAL PRANIKAH PADA REMAJA DI SMA NEGERI 1 BAREGBEG KABUPATEN CIAMIS TAHUN 2020 en_US
dc.title.alternative pengetahuan, sikap, seks pranikah, remaja en_US
dc.type Article en_US


Files in this item

This item appears in the following Collection(s)

Show simple item record

Search Repository


Browse

My Account