dc.description.abstract |
Jalan raya memiliki peran penting dalam mendukung aktivitas ekonomi, sosial, dan budaya. Namun, berbagai faktor seperti volume kendaraan yang tinggi, umur jalan, serta drainase yang buruk dapat menyebabkan kerusakan jalan. Penelitian ini bertujuan untuk mengevaluasi tingkat kerusakan jalan pada ruas jalan Winduraja – Warudoyong (STA 0+000 - STA 3+000) sebagai dasar untuk menentukan perbaikan yang diperlukan. Metode yang digunakan adalah Surface Distress Index (SDI) dan Pavement Condition Index (PCI).
Metode SDI mengevaluasi kerusakan jalan berdasarkan lebar dan luas retakan, jumlah lubang, serta bekas roda. Sementara itu, metode PCI menilai kondisi perkerasan jalan berdasarkan jenis, tingkat, dan luas kerusakan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kondisi jalan pada beberapa segmen mengalami kerusakan ringan hingga sedang yang dapat mempengaruhi kenyamanan dan keselamatan pengguna jalan. Dengan menggunakan metode SDI dan PCI, penelitian ini menghasilkan nilai-nilai kerusakan jalan yang dapat dijadikan dasar dalam menentukan prioritas perbaikan.
Hasil survei menunjukkan bahwa kondisi permukaan jalan memiliki nilai SDI rata-rata sebesar 108 yang dikategorikan sebagai kondisi rusak ringan. Nilai PCI rata-rata adalah 36, yang termasuk dalam kategori buruk (poor). Kerusakan dominan yang ditemukan adalah retak buaya, lubang, dan alur. Pembahasan dari hasil ini menunjukkan bahwa kerusakan signifikan mempengaruhi kenyamanan dan keselamatan pengguna jalan. |
en_US |