Abstract:
Jagung merupakan tanaman serbaguna yang banyak diusahakan, salah satunya di Desa Girimukti, Kacamatan Cisaga, Kabupaten Ciamis. Petani menjual hasil jagung ke pengepul dan industri pakan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui (1) Aliran distribusi, (2) Margin, biaya dan keuntungan pemasaran, distribusi margin dan farmer’s share (3) Efisiensi pemasaran jagung hibrida di Desa Girimukti. Penentuan responden petani dengan sampling total terhadap 38 orang petani serta lembaga pemasaran secara snowball sampling terhadap 7 orang. Analisis data berupa analisis deskriptif, margin, biaya dan keuntungan pemasaran, distribusi margin, farmer’s share dan efisiensi pemasaran. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat tiga saluran distribusi yakni Saluran Distribusi I yaitu Petani – Konsumen Akhir, Saluran Distribusi II yaitu Petani – Pengepul Desa – Pengepul Besar – Konsumen Akhir, serta Saluran Distribusi III yaitu Petani – Pengepul Besar – Pengepul Provinsi – Konsumen Akhir. Margin terbesar di saluran distribusi II sebesar Rp. 600,- per kg. Keuntungan pemasaran tertinggi terdapat pada saluran distribusi II sebesar Rp. 373,34,- per kg. Distribusi margin saluran distribusi I sebesar 0,00 %, saluran distribusi II sebesar 37,78 % dan saluran distribusi III sebesar 68,00 %. Nilai farmer’s share termasuk efisien bagi petani pada saluran distribusi I sebesar 100,00% saluran distribusi II sebesar 86,96%, saluran distribusi III sebesar 89,58%, . Efisiensi pemasaran pada saluran distribusi I sebesar 0,00 %, saluran distribusi II 4,93 %, saluran distribusi III 7,08 % dikatakan efisien.