Abstract:
CV. Widuri jaya snack merupakan salah satu perusahaan yang bergerak dibidang manufaktur/industri khususnya bidang makanan ringan dengan mengubah suatu bahan mentah menjadi sebuah barang jadi yang mempunyai nilai jual yang besar dengan mengoperasikan mesin, peralatan dan tenaga kerja, produk bisnis yang ada pada CV Widuri Jaya Snack adalah pilus ikan, baso ikan goreng ( bareng), makaroni panggang, makaroni spiral, kue kering semprong, dan comring.
Human Resources Secorecard merupakan sebuah metode pengukuran sumber daya manusia secara detail. Metode ini mengukur sumber daya manusia dari empat perspektif yaitu : financial, Pelanggan, Operasi, Strategi. Artikel ini bertujuan untuk mengukur kinerja karyawan dengan menggunakan metode HRSC. data diperoleh dari dokumentasi dan wawancara dan dianalisis dengan menggunakan metode HRSC dari beberapa perspektifnya. Setelah itu dilakukan perancangan sistem pengukuran kinerja tenaga kerja pada empat perspektif tersebut kedalam peta strategi. Kemudian dilakukan pembobotan dalam setiap tujuan strategi dengan menggunakan metode perbandingan berpasangan (Parawise Comparison) yang hasilnya dideskripsikan kedalam angka 1-5 untuk mengetahui apakah hasilnya sangat baik atau kurang baik.
Degan Skripsi ini menghasilkan bahwa pengukuran kinerja karyawan CV. Widuri jaya snack melalui pengukuran dengan metode AHP bahwa perspektif pelanggan/karyawan merupakan faktor paling mempengaruhi terutama pada absensi karyawan dan meningkatkan komunikasi karyawan dengan atasan dengan cara memperhatikan jumlah karyawan, rata-rata hari karyawan yang absen, jumlah komplai yang masuk dan jumlah komplain yang terselesaikan.
Kata Kunci : Pengukuran Kinerja Karyawan, Human Resources Scorecrad, Karyawan