Abstract:
Pengelolaan sampah merupakan tantangan penting bagi pemerintah desa dalam menjaga kebersihan dan kesehatan lingkungan. Desa Sadananya di Kecamatan Sadananya, Kabupaten Ciamis menghadapi permasalahan dalam mengoptimalkan pengelolaan sampah, terutama dalam hal inovasi. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis peran inovator pemerintah Desa Sadananya dalam pengelolaan sampah, meliputi kompetensi dalam menghasilkan kreativitas olahan sampah dan koordinasi dengan instansi terkait. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif. Pengumpulan data dilakukan melalui wawancara dengan 9 informan, observasi lapangan, dan studi dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa peran inovator pemerintah Desa Sadananya dalam pengelolaan sampah belum sepenuhnya optimal. Meskipun terdapat kreativitas dalam pengolahan sampah menjadi pupuk kompos dan kerajinan namun koordinasi dengan instansi terkait seperti Dinas Koperasi belum terlaksana. Hambatan utama adalah belum terbentuknya kelompok resmi pengelola sampah dan kurangnya antusiasme sebagian masyarakat. Pemerintah desa perlu meningkatkan upaya pembentukan kelompok pengelola sampah dan memperkuat koordinasi dengan pihak terkait untuk mengoptimalkan pengelolaan sampah di Desa Sadananya.