Unigal Repository

IMPLEMENTASI SISTEM KEUANGAN DESA OLEH PEMERINTAH DESA DI DESA SALAKARIA KECAMATAN SUKADANA KABUPATEN CIAMIS

Show simple item record

dc.contributor.author Adhytia, Raka
dc.contributor.author Nurulsyam, Agus
dc.contributor.author Budiawan, Arie
dc.date.accessioned 2022-11-23T04:00:33Z
dc.date.available 2022-11-23T04:00:33Z
dc.date.issued 2022-09-30
dc.identifier.uri http://repository.unigal.ac.id:8080/handle/123456789/2273
dc.description.abstract Hasil observasi diketahui bahwa implementasi Sistem Keuangan Desa oleh Pemerintah Desa di Desa Salakaria Kecamatan Sukadana Kabupaten Ciamis belum optimal, hal ini terlihat dari Kurangnya sosialisasi kepada petugas pelaksana dalam pelaksanaan Sistem Keuangan Desa sehingga menyebabkan tata cara dan mekanisme pengoperasian aplikasiSiskeudes kurang dipahami oleh petugas pelaksana, Keterbatasan kemampuan sumber daya manusia (SDM) staff operator Siskeudes dalam mengoperasikan sistem komputer sehingga menyebabkan lambatnya proses penginputan data ke dalam aplikasi siskeudes, Kurangnya dukungan anggaran dan sarana dan prasarana yang memadaidalam penerapan Sistem Keuangan Desa sehingga pengoperasian aplikasi Siskeudes mengalami keterlambatan. Adapun rumusan masalah dalam penelitian ini adalah implementasi Sistem Keuangan Desa oleh Pemerintah Desa di Desa Salakaria Kecamatan Sukadana Kabupaten Ciamis. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode penelitian kualitatif. Informan sebanyak 6 orang. Teknik pengumpulan data adalah studi kepustakaan, studi lapangan (observasi dan wawancara) dan dokumentasi. Penulis mengunakan teknik analisis data kualitatif melalui pengolahan data hasil wawancara dan observasi untuk ditarik kesimpulan sehingga dapat menjawab permasalahan dalam penelitian. Berdasarkan hasil penelitian tentang implementasi Sistem Keuangan Desa oleh Pemerintah Desa di Desa Salakaria Kecamatan Sukadana Kabupaten Ciamis, belum terlaksana secara optimal sesuai dengan pendapat Surbakti, (2013:254), tentang langkah-langkah dalam implementasi kebijakan hal ini dikarenakan kurang melakukan perhitungan secara matang anggaran yang dapat menunjang operasional untuk mengimplementasikan penerapan Sistem Keuangan Desa, kurangnya pendampingan dan pembinaan terhadap aparatur perangkat desa, kurang mengindentifikasi kebutuhan untuk mengimplementasikan program sistem keuangan desa. en_US
dc.publisher Universitas Galuh en_US
dc.subject Implementasi, Program Kartu Tani en_US
dc.title IMPLEMENTASI SISTEM KEUANGAN DESA OLEH PEMERINTAH DESA DI DESA SALAKARIA KECAMATAN SUKADANA KABUPATEN CIAMIS en_US
dc.type Article en_US


Files in this item

This item appears in the following Collection(s)

Show simple item record

Search Repository


Browse

My Account

Context