Unigal Repository

PEMBERDAYAAN PEREMPUAN OLEH TIM PENGGERAK PEMBERDAYAAN KESEJAHTERAAN KELUARGA (PKK) DALAM MENINGKATKAN PEREKONOMIAN KELUARGA DI DESA SELAMANIK KECAMATAN CIPAKU KABUPATEN CIAMIS

Show simple item record

dc.contributor.author Carollina, Rina
dc.contributor.author Juliarso, Ahmad
dc.date.accessioned 2022-11-04T15:48:37Z
dc.date.available 2022-11-04T15:48:37Z
dc.date.issued 2022-09-30
dc.identifier.uri http://repository.unigal.ac.id:8080/handle/123456789/2161
dc.description.abstract Pemberdayaan Perempuan oleh Tim Penggerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (PKK) dalam Meningkatkan Perekonomian Keluarga di Desa Selamanik Kecamatan Cipaku Kabupaten Ciamis belum berjalan dengan optimal. Hal tersebut terlihat dari masih adanya beberapa indikator masalah, yaitu: kurangnya permodalan untuk pengembangan kegiatan usaha pemberdayaan perempuan, belum adanya strategi pemasaran yang terarah, belum adanya kegiatan usaha (home industry) yang dilaksanakan secara berkelanjutan, dan rendahnya kualitas sumber daya manusia di bidang teknologi informasi. Penelitian ini menggunakan metode penelitian deskriptif kualitatif. Teknik pengumpulan data yang digunakan yaitu studi kepustakaan dan studi lapangan, yang terdiri dari observasi dan wawancara. Adapun yang menjadi informan dalam penelitian ini adalah sebanyak 8 (orang). Berdasarkan hasil penelitian dapat diketahui bahwa pemberdayaan perempuan oleh Tim Penggerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (PKK) dalam meningkatkan perekonomian keluarga di Desa Selamanik Kecamatan Cipaku Kabupaten Ciamis belum berjalan dengan efektif. Masih terdapat beberapa indikator yang belum sesuai dalam pelaksanaannya, seperti belum adanya kegiatan pendidikan dan bimbingan untuk pengembangan kualitas sumber daya manusia, masih rendahnya fasilitasi bagi masyarakat khususnya kalangan perempuan untuk memperoleh modal usaha yang memadai, masih rendahnya pengembangan kegiatan berkoperasi yang bergerak dalam penyediaan kebutuhan masyarakat, serta belum adanya kegiatan bimbingan teknis untuk meningkatkan keahlian dan keterampilan kalangan perempuan di bidang teknologi informasi. en_US
dc.subject Pemberdayaan Perempuan en_US
dc.subject PKK en_US
dc.subject Perekonomian Keluarga en_US
dc.title PEMBERDAYAAN PEREMPUAN OLEH TIM PENGGERAK PEMBERDAYAAN KESEJAHTERAAN KELUARGA (PKK) DALAM MENINGKATKAN PEREKONOMIAN KELUARGA DI DESA SELAMANIK KECAMATAN CIPAKU KABUPATEN CIAMIS en_US
dc.type Article en_US


Files in this item

This item appears in the following Collection(s)

Show simple item record

Search Repository


Browse

My Account

Context