Unigal Repository

PERBANDINGAN PENGARUH LATIHAN SINGLE LEG BOUND DENGAN BARRIER HOPS TERHADAP PENINGKATAN POWER TUNGKAI PEMAIN SEPAKBOLA

Show simple item record

dc.contributor.author WIWIT SAPUTRO, WISNU
dc.contributor.author Sutisna, Nana
dc.contributor.author Primadani, Dikdik
dc.date.accessioned 2022-08-11T03:35:02Z
dc.date.available 2022-08-11T03:35:02Z
dc.date.issued 2020
dc.identifier.uri http://repository.unigal.ac.id:8080/handle/123456789/1609
dc.description.abstract Wisnu Wiwit Saputro (2124160027). Skripsi ini berjudul “Perbandingan Pengaruh Latihan Single Leg Bound Dengan Barrier Hops Terhadap Peningkatan Power Tungkai Pemain Sepakbola”. Selama Penyusunan skripsi ini, penulis di bawah bimbingan Bapak Nana Sutisna, M.Pd sebagai pembimbing I dan Dikdik Primadani, S.Pd., M.Pd sebagai pembimbing II. Penelitian yang penulis lakukan berawal dari pemikiran penulis terhadap kemampuan fisik ekstrakurikuler sepakbola SMA 1 Majenang. Dalam proses pelatihan khususnya pada cabang olahraga sepak bola sudah tentu memiliki sasaran serta tujuan yang akan diambil. Pada prosesnya hasil dari latihan yang dilaksanakan akan ditentukan oleh beberapa faktor, salah satu indikator yang dapat diamati adalah metode serta alat latihan yang digunakan. Dari paparan tersebut penulis ingin mencoba lebih jauh lagi mengamati permasalahan tersebut dengan penelitian yang berjudul : “Perbandingan Pengaruh Latihan Single Leg Bound Dengan Barrier Hops Terhadap Peningkatan Power Tungkai Pemain Sepakbola”. Masalah penelitian yang penulis ajukan adalah apakah latihan Single Leg Bound dengan latihan barrier hops memiliki pengaruh yang signifikan terhadap peningkatan power tungkai pemain sepak bola, serta bentuk latihan manakah dari keduanya yang memiliki pengaruh lebih baik. Tujuan dari penelitian yang penulis ajukan adalah ingin mengetahui pengaruh latihan Single Leg Bound dan latihan barrier hops terhadap peningkatan power tungkai pemain sepak bola, serta perbedaan pengaruh dari kedua bentuk latihan tersebut. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode eksperimen, instrumen penelitian atau alat pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah tes standing broad jump. Populasi dan sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah ekstrakurikuler sepakbola SMA 1 Majenang. Berdasarkan hasil pengolahan dan analisis data, maka penulis mengambil kesimpulan sebagai berikut : 1. Latihan menggunakan metode latihan Single Leg Bound memiliki pengaruh yang signifikan terhadap peningkatan power tungkai ekstrakurikuler sepakbola SMA 1 Majenang. 2. Latihan menggunakan metode latihan barrier hops memiliki pengaruh yang signifikan terhadap peningkatan power tungkai ekstrakurikuler sepakbola SMA 1 Majenang. 3. Latihan menggunakan metode latihan Single Leg Bound memiliki pengaruh yang lebih signifikan bila dibandingkan dengan latihan menggunakan menggunakan metode latihan barrier hops terhadap peningkatan power tungkai ekstrakurikuler sepakbola SMA 1 Majenang. en_US
dc.language.iso other en_US
dc.publisher PROGRAM STUDI PENDIDIKAN JASMANI FAKULTAS KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN en_US
dc.title PERBANDINGAN PENGARUH LATIHAN SINGLE LEG BOUND DENGAN BARRIER HOPS TERHADAP PENINGKATAN POWER TUNGKAI PEMAIN SEPAKBOLA en_US
dc.type Article en_US


Files in this item

This item appears in the following Collection(s)

Show simple item record

Search Repository


Browse

My Account